22.12.14

Terima Kasih, Ibu

Apa yang sudah kita berikan untuk Ibu kita tersayang?

22 Desember adalah tanggal dimana mungkin masyarakat (yang mengetahui) mengungkapkan kasih sayangnya kepada Ibu. Namun perlu diingat, mengungkapkan kasih sayang tidak hanya pada tanggal-tanggal tertentu saja. Dimanapun dan kapanpun, kita selalu bisa mencurahkan isi hati kepada orang yang kita sayang. Tetapi, jika dilihat dari sisi positifnya, hari ini bisa menjadi sedikit renungan untuk kita.

Tak terasa sebentar lagi saya akan menjadi seorang Ibu, Insya Allah. Kandungan yang sudah berusia 7 bulan ini membuat saya semakin memahami apa yang telah dilewati oleh orang tua selama ini, terutama seorang Ibu. Dalam hal ini, saya ingin sedikit bernostalgia dengan kenangan bersama orang tua. Setiap anak pasti mempunyai kenangan sendiri-sendiri terhadap sesuatu yang menyenangkan dan tidak terlupakan..

Saya teringat ketika masih kecil, Ibu saya selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Selalu berusaha untuk bisa membuat anaknya senang, bahagia, dan juga mendapatkan pendidikan terbaik. Ketika Daddy (sebutan saya kepada Ayah) sedang bekerja, Ibu setia menjaga ketiga anaknya yang masih bandel dan tidak bisa diatur. Kemanapun pergi, selalu dibuat repot oleh kami.

Semakin beranjak dewasa, anak akan disibukkan oleh kegiatannya masing-masing. Tentunya membuat intensitas bertemu dengan orang tua tidak seperti dulu. Sayangnya, kita sebagai anak yang beranjak dewasa seringkali tidak menyadari bahwa sampai kapanpun orang tua memiliki peranan penting dalam hidup kita. Mungkin hampir jarang terpikirkan oleh kita akan pengorbanan yang dilakukan orang tua selama ini. Sampai akhirnya saya hendak menikah..

Saat pengajian, ketika saya "pamit" kepada orang tua, disitulah saya menyadari betapa bersalahnya saya selama ini. Betapa banyak pengorbanan orang tua yang belum bisa terbalaskan. Seandainya saya bisa memutar waktu, tentu ingin sekali mengulang semua kejadian dan menghapus segala kesalahan yang pernah dibuat. Namun itu adalah hal yang mustahil. Selama hidup dari kecil hingga kini, saya adalah seorang anak yang tidak luput dari kesalahan perbuatan dan tutur kata.. Lalu bagaimana caranya untuk membalas semua kebaikan dan pengorbanan?

Sebagai seorang anak, sering sekali merasa bahwa Ibu itu terkadang cerewet, memberikan nasihat yang tiada habisnya, dan bahkan terlalu takut saat kita mau pergi kemanapun.Tetapi tidak jarang pula yang beranggapan ingin membiarkan semua omongan itu berlalu. Ada juga dalam hal lain, mungkin menangis-nangis meminta apa yang diinginkan bisa terpenuhi tanpa memperdulikan kondisi saat itu.

Tetapi apakah seorang Ibu pernah mengeluh? Tidak. Beliau ingin yang terbaik untuk anaknya. Lalu, apakah seorang anak pernah memikirkan bagaimana rasanya Ibu harus menahan sakit, melewati berbagai macam pengalaman dan berjuang sedemikian kerasnya untuk melahirkan kita?

Mungkin iya, mungkin tidak. Namun seorang Ibu terus berusaha untuk bisa membesarkan anaknya, menjadi guru terbaik agar anaknya tumbuh dengan sempurna. Pernahkah terlintas bagaimana seorang Ibu merawat anaknya saat kecil, membersihkan kotorannya, memberikan ASI, dan menjaga dengan sepenuh hati? Kita sering lupa diri. Berapa kali kita melawannya, menyakiti hatinya, mengabaikan semua perintah yang baik, atau mungkin megacuhkannya?

Apa yang akan dilakukan ketika tidak bisa lagi bersama dengan orang yang sangat berarti dalam hidup kita? Selama waktu masih ada, jangan pernah menyia-nyiakan kesempatan untuk mengungkapkan isi dan kasih sayang kepada orang tua kita, orang-orang yang kita sayangi.

Mama,

Terima kasih sudah mau bersabar untuk membesarkan serta membantu Icha agar tumbuh menjadi seorang anak yang kuat. Seringkali ada perbuatan yang membuat hati Mama terluka dan ingin menangis. Banyak sekali kesempatan dimana Icha terkadang tidak mengerti atau menghargai apa yang sudah Mama lakukan. Masih teringat jelas segala kenangan indah yang terjadi.

Icha hanyalah seorang anak yang ingin membahagiakan orang tuanya. Jika ditelusuri, mungkin tidak semua apa yang diharapkan oleh Mama sudah terpenuhi. Tetapi Icha berharap semoga segala sesuatu yang telah Icha persembahkan semampu diri ini dapat membuat Mama tersenyum saat mengingatnya, bukan tangisan penyesalan.. Terima kasih atas keikhlasan, ketulusan dan kasih sayangnya.. Terima kasih untuk segalanya.

Terima kasih telah menjadi Ibu untuk Icha..

Menjadi seorang Ibu bukanlah suatu tugas yang mudah. Banyak sekali yang harus dipikirkan dan direncanakan sedemikian rupa sampai nanti buah hati ini terlahir di dunia. Namun saya menyadari bahwa ini adalah satu tahap dimana kebesaran sebagai seorang wanita sedang diuji. Dan inilah kodrat sebagai seorang wanita.

Janganlah pernah memandang sebelah mata ketika seorang wanita menjadi Ibu Rumah Tangga, karena sesungguhnya tidak ada satu pekerjaan pun yang mudah di dunia ini. Menjadi seorang Ibu, adalah pekerjaan yang tidak akan pernah diajarkan di sekolah manapun. Allah SWT sudah mengatur segalanya. Tidak ada yang perlu disesali karena sesungguhnya kebahagiaan (akan) menjadi seorang Ibu, sungguh luar biasa hebatnya...

Ya Allah,

Jadikanlah diri ini sebagai sekolah terbaik untuk anakku
Masih banyak sekali yang harus hamba pelajari dan pahami untuk mendidik seorang anak
Tidak ada yang sempurna di dunia ini, tetapi hamba akan melakukan yang terbaik sebagai seorang Ibu

Insya Allah..


Selamat hari Ibu, kepada seluruh Ibu dan calon Ibu...


Love,
AS







41 comments:

  1. Subhanallah.. Terharu bacanya Ncha..
    Untuk semua ibu di seluruh dunia "Happy Mothers Day"
    Robbighfirly wa liwalidayya warhamhuma kamaa robbayaanii shoghiiroo.
    Wahai Robb, ampunilah dosa kedua orang tua kami, dan sayangilah mereka sebagaimana Engkau menyayangiku sewaktu kecil..

    ReplyDelete
  2. Kak ichaa update blog terus doonk :)
    Slamat hari ibu yaaa... smoga kehamilannya slalu sehat dan slalu diberi kemudahan ♥

    ReplyDelete
  3. Benar kak Icha .. Hari ibu bukan hanya di tgl 22 Des saja tp hari ibu adala h setiap hari .. Hanya saja saat itu 22 Des, dimana kata "ibu" adalah penyebutan halus utk memanggil istilah perempuan dlm kongres perempuan indonesia ..
    Selamat berjuang utk kita kaum berjuang .. Selamat buat kak Icha yg sebentar lagi akan menjadi seorang ibu .. Sehat selalu buat kak Icha :-* :-)

    ReplyDelete
  4. Semoga lancar kehamilannya ya Icha... Selamat hari ibu juga buat ibu dimana saja berada :)

    ReplyDelete
  5. Selamat hari ibu juga kak icha,,,, sebenarnya tiap hari adalah hari ibu,,

    ReplyDelete
  6. nice blog chaa,, sering2 update blog yahh sehat baby'a sehat ibu'a sampai nnt pada saat persalinan amienn

    ReplyDelete
  7. met hri ibu,, ♥ , like bgt {}

    ReplyDelete
  8. iya benar, menjadi seorang ibu gak semudah kelihatannya. kita ga pernah tau bagaimana perjuangan seorang ibu untuk memberikan apa yang kita inginkan, yang kita tau hanyalah mendapatkan apa yg kita inginkan. kita tak pernah tau bahwa ibu sudah berusaha dan berjuang untuk menjadi yg terbaik buat kita.


    semoga kita semua dapat menjadi seorang ibu yg baik buat anak kita kelak.
    selamat hari ibu, cha ♥

    ReplyDelete
  9. aku penggemarnya icha..senang baca blognya :) icha bikin buku dong..

    ReplyDelete
  10. Setuju banget sama Kak Icha tentang perjuangan seorang Ibu.
    Wah udah 7bulan ya kak, semoga Kak Icha diberi kelancaran waktu melahirkan nanti :)

    ReplyDelete
  11. Hallo ka ica saya ngefans bgt ma jk, selamat hari ibu Dan semoga lahirannya lancar amin Allah humma amin...

    ReplyDelete
  12. Semoga masing-masing wanita disini bisa menjadi sekolah terbaik untuk anak-anaknya kelak yaa. Amin ^^

    ReplyDelete
  13. semoga ibu sehat dan menikmati masa tuanya dgn bahagia :)

    ReplyDelete
  14. selamat ya kak icha atas kehamilannya, semoga selalu sehat dan dilancarkan persalinannya nanti, amin ya alloh ya robbal alamiin.

    ReplyDelete
  15. Perkenalkan, saya dari tim kumpulbagi. Saya ingin tau, apakah kiranya anda berencana untuk mengoleksi files menggunakan hosting yang baru?
    Jika ya, silahkan kunjungi website ini www.kumpulbagi.com untuk info selengkapnya.

    Oh ya, di sana anda bisa dengan bebas mendowload music, foto-foto, video dalam jumlah dan waktu yang tidak terbatas, setelah registrasi terlebih dahulu. Gratis :)

    ReplyDelete
  16. Kakak, terus menulis ya, terus menginspirasi orang lain.
    Saya sudah mengidolakan kakak sejak saya SD hingga kini akan lulus kuliah.
    Saya berdoa semoga kehamilan kakak sehat lancar hingga persalinan. Semoga Allah memberkahi kehidupan Kak Alyssa..
    Amiin :)

    ReplyDelete
  17. Assalamualaikum Ka Ichaa.. Barakallah, alhamdulillah sekarang sudah menjadi seorang ibuu.. Ka Icha, aku Sarah, 20th.. Aku kagum sm Ka Icha, serasa ingin kenal tapi gak mungkin.. Tapi belum kenal aja udh berasa kenal.. Soalnya dr kecil dr jaman SD, suka ada aja cerita konyol di jalan dan di supermarket yang bilang aku itu Ka Icha.. Itu cuman perasaan orang aja kali..
    Aku ikut bahagiaa dengan lahirnya abang Riendra ya Kaa.. Kalo diizinkan dan maaf lancang, aku mau mengirim sesuatu sebagai hadiah.. Kalo ka icha izinkan, boleh kirim alamat yg ka Icha izinkan ke email aku srhnbl23@gmail.com insyaAllah bermanfaat buat abang Riendra nya.. Soalnya aku gatau gmn mau kirim nya...
    Aku asal Depok dan kuliah di jatinangor, sempet ingin dtg ke acara2 Ka Icha di bandung, tp selalu bentrok..
    Seneng kalo akhirnya comment ini berbalas di email..
    Ka Icha sekali lagi selamat, semoga selalu dalam keberkahan dan lindungan Allah, semoga baby nya sehat selaluu, menjadi anak yang shaleh, menjadi penyelamat bagi kedua orang tua nya... Dan bermanfaat bagi ummat..
    Wassalamualaikum Kaa

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehe sabar ya nabila, pasti jumpa kok sma kak icha nya
      aku aja d sumbar punya tekat buat jumpa kak icha n kel...

      Delete
  18. Keep on writing Icha.. !! love all you posts.. ^_^

    ReplyDelete
  19. Selamat atas kelahiran putranya ya ka :)
    moga jadi anak soleh dan penyejuk kedua hati orang tuanya
    aamiin...

    ReplyDelete
  20. Dengan senang hati saya bisa berkunjung di web ini. Semoga menjadi anak yang sholeh. Amin.
    Jual Sprei Katun Jepang Hello Kitty 2020

    ReplyDelete
  21. Join JAFRA yuuk , follow ig yuyunwinaz
    bb: 2B804325

    ReplyDelete
  22. sukses terus ya kak, nice post.
    you're invited to join our blog competition,
    win gift millions of rupiah. click here http://blogpreneur.jarvis-store.com/ :D

    ReplyDelete
  23. kak icha... gk ada akun G+ nya kah kak ???

    ReplyDelete
  24. Depo / wd cuma 10ribu???

    Hanya di SkorBet99 minimal depo / wd terendah

    dibandingkan dengan yang lain.

    Ayo gabung sekarang juga!!!

    Untuk info lebih jelasnya silahkan hubungi kami di:
    Ym: cs1_skorbet99@yahoo.com
    cs2_skorbet99@yahoo.com
    cs3_skorbet99@yahoo.com pendaftaran bisa melalui YM

    Pin bb: 2A84CB8A pendaftaran bisa melalui BBM
    Line I'd: skorbet99 pendaftaran bisa melalui LINE
    Sms: +66929391685 pendaftaran bisa melalui SMS

    ReplyDelete
  25. waaaa... ternyata kak Icha tulisannya keren, pas banget orangnya cantik pula

    ReplyDelete
  26. Selamat hari ibu Ncha..
    Nggak terasa waktu cepat berlalu.. sudah setahun ya postingan ini...
    Kangen baca tulisan Icha lagi...

    ReplyDelete
  27. I always like everything you write Kak Icha. You're one of my inspirations to be a better person. May Allah always keep you and your family very well 😊

    ReplyDelete
  28. I always like everything you write Kak Icha. You're one of my inspirations to be a better person. May Allah always keep you and your family very well 😊

    ReplyDelete
  29. Sangat menyentuh sekali..

    ReplyDelete
  30. JUAL OBAT ABORSI PENGGUGUR KANDUNGAN AMPUH

    obat aborsi asli
    obat aborsi
    obat aborsi
    cerita sex dewasa

    INFO LANJUT HUBUNGI WA 0812 2616 2818 ( FAST RESPONE )

    ReplyDelete